bacaberita.today-Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Durian melaksanakan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) pem...
bacaberita.today-Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Durian melaksanakan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Tahun 2018 pada Selasa, (26/12) di Aula Kantor Desa Durian, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah yang diikuti PPDP se-Desa Durian.
Dalam kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) ini dihadiri oleh ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Janapria Suherman Mansur, S. Pd, ketua PPS Desa Durian Saeful Hamdi, S. Kom beserta anggota.
Mengawali penyampaian materi ketua PPK Janapria, menghimbau kepada PPDP agar mengedepankan etika dalam bertugas, " Sejatinya ketika kita berkunjung kerumah orang hendaknya kita bersalam dulu baru kita sampaikan maksud kedatangan kita" himnaunya.
Lebih lanjut, Suherman Mansur menambahkan agar PPDP berkoordinasi dengan kepala Dusun setempat. Menurutnya, karena kepala Dusunlah yang lebih tahu kondisi masyarakatnya.
Kemudian, dalam penyampaian materi Suherman menyampaikan,” Permasalahan pemutakhiran data pemilihan adalah. Masyarakat yang tidak memiliki E-KTP masih banyak ditemui yang diantaranya pemilih disabilitas kurang mendapatkan akses dapat memberikan hak suaranya, masih banyaknya data yg meninggal, fiktif dan data ganda dalam daftar pemilih, serta partisipasi masyarakat yang rendah dalam proses pencoklitan”, Terangnya.
Saeful Hamdi, S. Kom berpendapat bahwa dengan adanya bimtek ini, nantinya PPDP bisa berkerja sesuai dengan yang diharaokan.
“setelah adanya bimtek ini, personil PPDP yang bertugas menjadi ujung tombak kita didalam tahapan pencoklitan dan pemutakhiran data pemilih tersebut,” Ujarnya.
Kegiatan bimtek diakhiri dengan simulasi pelaksanaan PPDP diperagakan oleh personil PPDP yang dipandu langsung ketua PPK Janapria dan PPS Desa Durian. Kemudian diakhiri dengan sesi Poto bersama.(Shi)
COMMENTS