Gubernur NTB melantik anggota Paskibraka Mataram - Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat, K.H. Zainul Majdi melantik anggota Paskibraka...
![]() |
Gubernur NTB melantik anggota Paskibraka |
Pasukan ini akan mengibarkan bendera merah putih di Lapangan Bumi Gora Kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat, saat upacara peringatan ulang tahun ke-73 Republik Indonesia pada puncak peringatan HUT RI ke 73, Jumat 17 Agustus 2018
"Menjadi pasukan pengibar bendera merupakan tugas suci dan membanggakan. untuk itu tugas itu dilaksanakan dengan sebaik-baiknya" kata Majdi, Kamis malam (16/8/2018)
Ia mengungkap rasa bangga atas semangat yang tetap terlihat pada siswa siswi NTB, walau musibah gempa bumi melanda pulau Lombok beberapa waktu terakhir, semangat ini mewakili semangat kita semua, untuk membangun daerah NTB
Musibah gempa yang melanda Lombok, menyisakan kesedihan serta banyak hal yang harus segera di benahi.
“Puluhan ribu saudara kita kehilangan tempat tinggal bahkan anggota keluarganya. Namun itu semua adalah hak prerogatif Allah. Takdir adalah kehendak allah yang harus kita terima dengan sabar dan ikhlas, “ jelasnya.
Namun, rasa prihatin itu sebaiknya tidak dibiarkan berlarut-larut. Ia justru mengajak agar kita memetik hikmah dari musibah itu. Musibah mengajarkan kepada kita semua untuk senantiasa menguatkan diri dan bersabar , tolong menolong, peduli sesama, menjaga persaudaraan dan kekompakan, termasuk menjaga ketakwaan dan berserah diri kepada Allah SWT
Semua nilai- nilai baik itu, lanjut Gubernur, harus dipertahankan hingga mewujud menjadi energi bagi kita dalam membangun bangun NTB tercinta.
Acara pengukuhan juga dirangkaikan dengan penyematan satya lencana karya satya dari Presiden RI. Tanda Penghargaan itu diberikan Presiden bagi 3 aparatur sipil negara (ASN) Pemprov NTB, yang telah berbakti selama 10 atau 20 atau 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya.
COMMENTS